Mumpung Libur, Ayo Nikmati Kuliner Tradisional Blitar di Warung Iwak Kali Maksri yang Cuma 10 Ribuan

- 15 Juni 2024, 10:00 WIB
Sajian kuliner iwak kali
Sajian kuliner iwak kali /Ig hastuti_elas

 

PR SURABAYA - Jika sedang berada di Blitar, jangan lewatkan kesempatan untuk mencicipi kuliner khas di Warung Iwak Kali Maksri.

Berlokasi di Desa Selokajang, Srengat, warung ini menawarkan pengalaman makan unik di tepi Sungai Brantas, yang menjadi batas antara Kabupaten Blitar dan Tulungagung.

Sajian Tradisional yang Menggugah Selera

Baca Juga: Resep Sempol Ayam, Kuliner Jalanan yang Mudah Dibuat dan Bisa Untuk Sarapan dan Ide Jualan

Warung Iwak Kali Maksri terkenal dengan menu sego tiwul dan ampok yang disajikan bersama iwak kali seperti ikan nila dan wader.

Pengunjung dapat menikmati hidangan dengan konsep prasmanan, sehingga bisa mengambil porsi sesuai selera.

Harga yang ditawarkan sangat terjangkau, mulai dari Rp10.000 hingga Rp25.000 per porsi, tergantung pada pilihan lauk dan sayur.

Baca Juga: Bocoran Kuliner Jember! Resep Tahu Kocek Camilan Viral yang Cocok di Akhir Pekan dan Gampang Dibuat

Menikmati Pemandangan dan Aktivitas Sungai

Selain menikmati makanan, pengunjung juga bisa melihat aliran Sungai Brantas dan aktivitas tambangan, transportasi untuk mengangkut kendaraan melintasi sungai.

Halaman:

Editor: Timothy Lie


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah