PDIP Gunakan 12 Lembaga Survei Sekaligus untuk Menaksir Pendaftar Bacawali Kota Malang, Hasilnya?

- 16 Juni 2024, 15:00 WIB
Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Malang, I Made Riandiana Kartika menyebut PDIP Kota Malang menggunakan 12 lembaga survei terkemuka untuk mengevaluasi popularitas sembilan kandidat walikota.
Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Malang, I Made Riandiana Kartika menyebut PDIP Kota Malang menggunakan 12 lembaga survei terkemuka untuk mengevaluasi popularitas sembilan kandidat walikota. /pdiperjuangan-jatim.com/

PR SURABAYA - Dalam persiapan menghadapi Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Kota Malang, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) menggelar survei menyeluruh dengan melibatkan 12 lembaga survei terkemuka.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Malang, I Made Riandiana Kartika, mengungkapkan bahwa proses survei ini dilakukan untuk menilai popularitas dan elektabilitas sembilan kandidat yang telah mendaftar.

Pendaftaran calon melalui berbagai tingkatan, baik dari tingkat kota/kabupaten, provinsi, hingga pusat, menjadi langkah awal dalam penjaringan. Dengan satu kandidat yang memutuskan untuk mundur, proses evaluasi terhadap sembilan kandidat yang tersisa menjadi fokus utama.

Baca Juga: Tunggu Titah Megawati, PDIP Siapkan 5 Kadernya di Pigub Jatim 2024, Siapa Saja?

"Survei ini dilaksanakan dengan ketat dan transparan, sesuai arahan dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan," ujar Made dikutip dari laman pdiperjuangan-jatim.com, Minggu, 16 Juni 2024.

Kami berharap hasilnya dapat memberikan gambaran yang jelas bagi partai untuk menentukan siapa yang layak untuk diusung," 

Made yang juga menjabat sebagai Ketua DPRD Kota Malang menegaskan bahwa proses seleksi ini merupakan bagian dari upaya untuk mencari pemimpin yang berkualitas dan mampu membawa perubahan positif bagi Kota Malang.

Meskipun belum ada kepastian mengenai tanggal pengumuman rekomendasi, namun partai berkomitmen untuk menjalankan proses ini dengan cermat dan terbuka untuk publik.

Dengan melibatkan 12 lembaga survei independen, PDI Perjuangan berupaya memastikan bahwa setiap langkah evaluasi dilakukan secara profesional dan akurat.

Halaman:

Editor: Rangga Putra

Sumber: pdiperjuangan-jatim.com


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah