Ini Janji Khofifah Usai Dapat Dukungan Partai Gerindra di Pilgub Jatim 2024

- 7 Juni 2024, 21:00 WIB
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (tengah) bersama Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak menyampaikan keterangan kepada wartawan usai melakukan pertemuan di kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta, Jumat 7 Juni 2024
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (tengah) bersama Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak menyampaikan keterangan kepada wartawan usai melakukan pertemuan di kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta, Jumat 7 Juni 2024 /ADITYA PRADANA PUTRA/ANTARA FOTO

PR SURABAYA - Setelah mendapat dukungan resmi dari Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Khofifah Indar Parawansa berjanji akan bekerja keras bersama Emil Dardak di Pilgub Jatim 2024. Pasangan ini bertekad menang di kontestasi lima tahunan itu yang akan digelar 27 November 2024.

Koalisi Gemuk Pendukung Khofifah-Emil

Dengan dukungan dari Partai Gerindra itu, maka pasangan Khofifah-Emil Darak sudah mendapat rekomendasi dari enam parpol pemilik kursi DPRD Jatim periode 2024-2029.

Baca Juga:

Ke-6 parpol itu selain Partai Gerindra, ada Partai Demokrat, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Golkar, Partai Solidaritas Indonesia (PSI), dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP)

Satu parpol lagi adalah Partai Persatuan Indonesia (Perindo). Namun partai ini merupakan non-parlemen karena tak memiliki wakil di DPRD Jatim.

"Insya Allah kami siap kerja keras agar bisa memenangkan proses pemilihan di Pilgub Jatim dan siap berjuang demi Jatim yang lebih maju, makmur, dan sejahtera. Bismillah, Khofifah-Emil siap mengemban amanah kembali untuk Jatim !," tulis Khofifah di akun Instagramnya @khofifah.ip

Khofifah berterima kasih atas kepercayaan Gerindra kepada dirinya dan Emil Dardak untuk kembali maju di Pilgub Jatim 2024.

"Terimakasih kami kepada Partai Gerindra atas mandat dan kepercayaan tersebut. Tentunya ini juga adalah amanat kepada kami berdua," sambung Khofifah.

Ia menyebut pendaftaran pasangan calon Pilkada 2024 akan berlangsung pada 24–26 Agustus 2024. Setelah itu, barulah pada 27 November 2024 dilakukan pemungutan suara serentak.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud

Sumber: Antara


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah