Hadapi Eri Cahyadi di Pilwali Surabaya 2024, Richard Siapkan Manuver Mengejutkan

- 28 Mei 2024, 23:21 WIB
Richard Handiwiyanto (baju batik) menerima aspirasi dan dukungan dari perwakilan Pelajar Solidaritas Indonesia (PSI) untuk maju Pilwali Surabaya 2024
Richard Handiwiyanto (baju batik) menerima aspirasi dan dukungan dari perwakilan Pelajar Solidaritas Indonesia (PSI) untuk maju Pilwali Surabaya 2024 /

PR SURABAYA - Guna mendapat tiket maju di Pilwali Surabaya 2024, pengacara muda Richard Handiwiyanto siap melakukan safari politik dengan mendatangi parpol-parpol pemilik kursi DPRD Kota Surabaya. Putra pengacara top Surabaya, George Handiwiyanto ini, sudah menyiapkan program prioritas untuk 'dijual'.

Kesiapan Richard Handiwiyanto maju Pilwali Surabaya 2024 ini disampaikan usai menerima aspirasi dan dukungan Pelajar Solidaritas Indonesia (PSI).

"Jujur saya kaget," ucap Richard Handiwiyanto saat menerima surat dukungan PSI tersebut di Surabaya, , Selasa 28 Mei 2024.

Baca Juga: Mengejutkan! Advokat Muda Tantang Eri Cahyadi di Pilwali Surabaya 2024, Siapa Dia? Ini Profilnya

Sebelumnya, para pelajar yang tergabung dalam PSI ini menggelar KOPDARSUS (Kopi Darat Khusus) di The Light Box Cafe Surabaya. Mereka sepakat mendukung Richard Handiwiyanto sebagai calon kepala daerah pada Pilwali Surabaya 2024.

Hasil pertemuan itu kemudian dibawa perwakilan PSI untuk disampaikan kepada Richard. Ini yang membuat Richard terharu. Pendiri PT. Lawland Indonesia Maju ini pun siap mengikuti tahapan Pilkada Surabaya 2024.

Selanjutnya, Richard menyatakan kesiapannya untuk mendaftar ke parpol pemilik kursi DPRD Surabaya. Sebab, pendaftaran pasangan calon ke KPU semakin dekat, yakni 27-29 Agustus 2024.

"Siap, jadwalnya menyusul," kata Richard saat ditanya wartawan kapan mendaftar ke parpol.

Bahkan, Richard mengaku berencana melakukan safari politik ke parpol-parpol sebagai upaya sosialisasi. "Nanti ada silaturahmi ke partai-partai," imbuh dia.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah