8 Kuliner Pamekasan yang bikin Kamu Ngiler, Hidangan Khas Madura Ini Wajib Masuk Daftar Makanmu!

- 12 Juni 2024, 14:30 WIB
Lontong Campor Lorjuk Pamekasan: Jelajahi kelezatan kuliner Pamekasan dengan 8 hidangan khas yang unik dan lezat. Dari Pecomg hingga Kaldu Kokot, cita rasa khas Madura.
Lontong Campor Lorjuk Pamekasan: Jelajahi kelezatan kuliner Pamekasan dengan 8 hidangan khas yang unik dan lezat. Dari Pecomg hingga Kaldu Kokot, cita rasa khas Madura. /Disporapar Pamekasan/

PR SURABAYA - Indonesia, dengan kekayaan budaya dan alam yang melimpah, menawarkan beragam kuliner lezat dari setiap daerahnya. Salah satu destinasi kuliner yang tidak boleh dilewatkan adalah Kota Pamekasan di Pulau Madura, Jawa Timur. Berikut ini delapan kuliner khas Pamekasan yang wajib kamu coba saat berkunjung.

1. Pecong

Kuliner Pecong Khas Pamekasan / Instagram Kuliner Pamekasan
Kuliner Pecong Khas Pamekasan / Instagram Kuliner Pamekasan

Sarapan di Pamekasan tidak lengkap tanpa mencicipi Pecong. Menu ini terdiri dari campuran apem, jungkoong, lupis, ketan hitam, dan disiram dengan gula merah cair. Teksturnya yang kenyal dan rasanya yang manis membuat Pecong menjadi favorit di berbagai acara adat dan hajatan. Meskipun biasanya disajikan dengan daun pisang, Pecong juga mudah ditemukan di pasar-pasar rakyat.

Baca Juga: 10 Surga Kuliner di Mojokerto yang Terkenal dan Viral 2024, Bikin Gelap Mata dan Perut Kenyang!

2. Nase' Jhajhan

Nase' Jhajan Pemekasan / INSTAGRAM @nasi_jejen
Nase' Jhajan Pemekasan / INSTAGRAM @nasi_jejen

Nase Jhajhan mirip dengan nasi krawu khas Gresik, namun dengan sentuhan khas Madura. Nasi ini dibungkus dengan daun pisang atau kertas minyak dan disajikan dengan serundeng kelapa, sambal goreng kentang, daging sapi kering, kuah semur, serta telur petis. Inilah nasi campur ala Pamekasan yang menggugah selera.

3. Sate Lalat

Penampakan sate lalat Pak Ento Pamekasan.
Penampakan sate lalat Pak Ento Pamekasan.

Jangan terkecoh dengan namanya, Sate Lalat bukan terbuat dari lalat sungguhan. Sate ini terdiri dari potongan kecil daging sapi, ayam, kambing, atau kelinci yang ditusuk dan dibakar. Ukurannya yang mini menyerupai lalat itulah asal-usul namanya. Sate Lalat disajikan dengan bumbu kacang khas dan kecap manis, serta bisa dinikmati dengan lontong atau nasi.

4. Lontong Campor Lorjuk

Lontong Campor Lorjuk Pamekasan / Disporapar Pamekasan
Lontong Campor Lorjuk Pamekasan / Disporapar Pamekasan

Halaman:

Editor: Rangga Putra


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah