Revitalisasi Wisata Surabaya, Pemkot Integrasikan Eks THR dan TRS Juga Hi-Tech Mall

- 21 Juni 2024, 07:00 WIB
Area Eks TRS Surabaya
Area Eks TRS Surabaya /Pemkot Surabaya

PR SURABAYA - Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya mengumumkan rencana ambisius wisata Surabaya untuk mengintegrasikan kawasan eks Taman Hiburan Rakyat (THR) dan Taman Remaja Surabaya (TRS) dengan Hi-Tech Mall Surabaya.

Proyek ini bertujuan guna menghidupkan kembali area tersebut dan memberikan ruang bagi berbagai aktivitas kreatif dan rekreasi.

Revitalisasi dan Sayembara Desain

Baca Juga: Perkuat Wisata Surabaya Pemkot Merevitalisasi Kawasan Eks THR dan TRS dengan Sayembara Desain Berhadiah 50Juta

Sebagai langkah awal, Pemkot Surabaya akan melakukan revitalisasi eks THR dan TRS dan membuka sayembara desain untuk kawasan tersebut.

Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, menyatakan bahwa integrasi ini diharapkan dapat memenuhi keinginan warga Surabaya, terutama para pemuda yang telah menyampaikan masukan melalui Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Pemuda.

“Harapan saya, kalau ide itu diungkapkan oleh pemuda dan masyarakat Surabaya, kita bisa mengerti ini loh keinginan orang Surabaya untuk diwujudkan. Karena ini perencanaannya orang Surabaya,” ujar Wali Kota Eri pada Kamis 20 Juni 2024.

Baca Juga: Kabar Wisata Surabaya Eks THR dan TRS, Pemkot Kolaborasi dengan Kadin, Buka Peluang Investasi

Konsep Wisata Atraktif dan Kreatif

Wali Kota Eri mengungkapkan bahwa kawasan eks THR-TRS memiliki dua bagian utama: area depan yang merupakan tempat bermain dan Gedung Srimulat, serta dua lahan dengan luas masing-masing 1,7 hektar (TRS) dan 2,3 hektar (THR).

Rencananya, kedua area ini akan dikembangkan menjadi tempat aktivitas pemuda dan pusat konser. Selain itu, Hi-Tech Mall akan difungsikan sebagai pusat e-sport, dengan area lantai 4 atau 5 yang saat ini kosong diatur untuk kegiatan tersebut.

Halaman:

Editor: Timothy Lie

Sumber: Pemkot Surabaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah