KAI Daop 8 Surabaya Meriahkan Bursa Pariwisata Jawa Timur, Segini Diskonnya

- 24 Mei 2024, 13:30 WIB
Suasana Stasiun Gubeng Surabaya.
Suasana Stasiun Gubeng Surabaya. /PR Surabaya/

Volume Pelanggan KAI Daop 8 Surabaya Menjelang Libur Panjang Akhir Pekan 22-26 Mei 2024

Selain itu, pada libur panjang akhir pekan yang bersamaan dengan peringatan Hari Raya Waisak dan cuti bersama, volume pelanggan KAI Daop 8 Surabaya mengalami peningkatan signifikan.

Baca Juga: Benarkah Lebih 1.000 Aset Pemkot Surabaya Belum Disertifikatkan? Diduga Ada yang Dikuasai Pihak Ketiga

Pada Rabu, 22 Mei 2024 dan Kamis, 23 Mei 2024, jumlah pelanggan mencapai 38.272 orang, meningkat 35% dibanding periode yang sama minggu sebelumnya. Mayoritas pelanggan didominasi oleh penumpang KA jarak jauh tujuan Jakarta, Yogyakarta, Bandung, Jember, dan Banyuwangi.

KAI Daop 8 Surabaya mengimbau kepada masyarakat yang akan melakukan perjalanan dengan kereta api pada libur panjang akhir pekan untuk melakukan pemesanan tiket lebih awal. Hal ini agar calon penumpang dapat memilih waktu dan jenis KA yang diinginkan.***

Halaman:

Editor: Budi W


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah