Tunda Dulu Beli Mobil! Kia EV3 SUV Listrik Futuristis Bakal Meluncur Juli 2024, Apa Saja Keunggulannya?

28 Mei 2024, 16:00 WIB
Kie Ev3 /YT Kia Worldwide

PR SURABAYA - Dunia otomotif dikejutkan dengan peluncuran global Kia EV3, SUV listrik terbaru dari Kia yang siap mengaspal di Korea Selatan pada Juli 2024.

Dengan desain futuristis dan teknologi canggih, Kia EV3 menargetkan pasar yang lebih luas dan memperkuat lini kendaraan listrik Kia.

Baca Juga: Panduan Memilih Mobil Listrik di Indonesia, Sesuaikan dengan Kebutuhan Anda

President dan CEO Kia, Ho Sung Song, menyatakan bahwa kehadiran EV3 akan melengkapi jajaran mobil listrik Kia.

“Dengan menyediakan desain inovatif, drivetrain listrik terdepan di industri, dan solusi gaya hidup praktis, EV3 bertujuan untuk memperluas pengalaman SUV EV Kia kepada khalayak yang lebih luas,” kata Ho Sung Song dalam keterangan resminya, Jumat 24 Mei 2024.

Kia EV3 hadir dengan desain yang berbeda dari versi konsepnya yang dipamerkan enam bulan lalu.

Baca Juga: Daftar Alamat 6 SPKLU di Surabaya, Kini Kamu tak Bingung Lagi Cari Spot Ngecas Motor dan Mobil Listrik

Lampu depan mengotak dengan Daytime Running Light (DRL) ala EV9 memberikan tampilan modern dan khas.

SUV ini dirancang untuk menampung lima orang dengan kenyamanan maksimal, dengan interior yang didominasi material berwarna cerah untuk menciptakan suasana nyaman dan menyenangkan.

Headunit dan panel kluster berukuran total 30 inci menambah kesan modern dan canggih.

Baca Juga: Pabrikan Mobil Vietnam VinFast Ekspansi ke Filipina, Upaya Perkuat Posisi di Asia Tenggara?

Secara teknis, Kia EV3 menawarkan jangkauan berkendara hingga 600 km berdasarkan standar WLTP dan dilengkapi kemampuan pengisian cepat, menjawab kekhawatiran umum mengenai kendaraan listrik.

SUV ini dibangun di atas platform E-GMP, dengan varian tertinggi dilengkapi baterai berkapasitas 81,4 kWh yang mampu menempuh jarak hingga 560 km.

Harga Kia EV3 dibanderol mulai dari US$ 35 ribu (Rp562 juta) hingga US$ 50 ribu (Rp800 juta), menawarkan berbagai pilihan bagi konsumen yang mencari SUV listrik berkualitas tinggi.

Baca Juga: Kia EV6 Facelift Resmi Meluncur, Ada Pembaruan Futuristis dan Canggih, Apa Itu?

Dengan desain inovatif dan teknologi canggih, Kia EV3 siap menjadi pilihan menarik di pasar kendaraan listrik global pada pertengahan tahun ini.***

Editor: Timothy Lie

Tags

Terkini

Terpopuler