Mengejutkan! Advokat Muda Tantang Eri Cahyadi di Pilwali Surabaya 2024, Siapa Dia? Ini Profilnya

- 26 Mei 2024, 12:30 WIB
Pelajar Solidaritas Indonesia dukung advokat muda Surabaya maju Pilkada Surabaya 2024
Pelajar Solidaritas Indonesia dukung advokat muda Surabaya maju Pilkada Surabaya 2024 /PR Surabaya/Ali

PR SURABAYA - Hingga saat ini Eri Cahyadi masih menjadi calon wali kota terkuat di Pilwali Surabaya 2024. Namun siapa sangka advokat muda Surabaya ini siap bertarung menatang Eri Cahyadi, calon petahana yang tak lain Wali Kota Surabaya 2021-2024. Siapa sebenarnya pengacara muda itu?

PSI Dukung Pengacara Muda Maju Pilwalu Surabaya 2024

Bakal majunya pengacara muda di Pilwali Surabaya 2024 diketahui dari deklarasi yang dilakukan PSI. Namun PSI ini bukan Partai Solidaritas Indonesia yang memiliki 5 kursi DPRD Kota Surabaya.

Baca Juga: Ngebet Jadi Wali Kota Lagi, Eri Cahyadi Punya Utang Rp2,4 Miliar dan Mobilnya Cuma Honda CRV 2021, Percaya?

PSI yang dimaksud adalah Pelajar Solidaritas Indonesia. Dalam acara KOPDARSUS (Kopi Darat Khusus) di The Light Box Cafe,

Pelajar Solidaritas Indonesia mengadakan KOPDARSUS (Kopi Darat Khusus) di The Light Box Cafe, PSI menyatakan dukungannya kepada Richard Handiwiyanto, pengacara muda terkenal di Surabaya untuk menantang Eri Cahyadi di Pilkada Surabaya 2024.

Dalam kegiatan yang dihadiri para pelajar dari berbagai SMA/SMK se-Surabaya itu Ketua PSI Dion Marcellino mengungkapkan kekecewaannya pada kepemimpinan saat ini (Eri Cahyadi) karena dianggap tidak memahami tantangan zaman.

"Pemimpin itu harus paham tantangan zaman, Era Digital adalah Era yg akan dihadapi oleh milenial dan Gen Z namun kami tidak melihat poltical will dari walikota saat ini menjawab tantangan zaman tersebut," kata bung Dion, sapaan akrab dia kepada wartawan, Minggu 26 Mei 2024.

Ia pun membandingkan perbandingan Surabaya dan Solo yang dipimpin Gibran Rakabuming, yang sekarang jadi Wapres terpilih pada Pilpres 2024.

"Surabaya sebagai kota Metropolis kalah dengan Solo yang memiliki Solo Techno Park, dimana Mas Gibran memberi ruang menembangkan potensi anak muda dibidang Cyber Security, Coding, Gamers, Marketplace maupun coding," sebut Dion.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah