Aroma Juara! Pemain Terbaik Liga 1 Resmi Bela Persebaya Surabaya, Rivera: Salam Satu Nyali, Wani!

- 28 Juni 2024, 22:34 WIB
Francisco Rivera, pemain terbaik BRI Liga 1 2023-2024., resmi gabung Persebaya Surabaya
Francisco Rivera, pemain terbaik BRI Liga 1 2023-2024., resmi gabung Persebaya Surabaya /Instagram @cachisrivera

PR SURABAYA - Aroma juara menghampiri Persebaya Surabaya di Liga 1 Indonesia 2024-2025. Setelah mendatangkan dua gelandang asing Mohammed Rashid dan Gilson Costa, Persebaya juga resmi mendapatkan amunisi baru. Dia adalah Francisco Rivera, pemain terbaik BRI Liga 1 2023-2024.

Francisco Rivera dikenalkan ke publik melalui akun resmi Instagram Persebaya Surabaya, Jumat 28 Juni 2024.

"Selamat Datang di Persebaya Francisco Cachis Rivera. Pemain terbaik Liga 1 2023/2024 ini resmi menjadi pemain baru Persebaya dengan durasi kontrak dua tahun. Welcome Bro…. Mari bersama membawa Persebaya terbang tinggi. Salam Satu Nyali, Wani….!" tulis @officialpersebaya dalam unggahannya.

Baca Juga: GRATIS! Link Live Streaming Persebaya Surabaya vs Persibo Bojonegoro di Anniversary Game 29 Juni 2024

Statistik Francisco Rivera

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Persebaya (@officialpersebaya)

 

Francisco Rivera berhasil mengantarkan Madura United meraih runner-up BRI Liga 1 2023-2024. Laskar Sapeh Kerrab gagal menjadi kampium karena kalah agregat 1-6 dari Persib Bandung di dua partai final.

Namun pemain asal Meksiko itu mendapat predikat pemain terbaik BRI Liga 1 2023-2024. Di musim pertamanya di Liga 1 Indonesia, pemain 29 tahun itu menorehkan 9 gol dan 18 assist dari 36 penampilannya bersama Madura United.

Sementara itu, Rivera tampak senang bergabung Persebaya Surabaya. Ia langsung menyapa Bonek dan Bonita yang menjadi pendukung setia Bajol Ijo.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud

Sumber: Persebaya Transfermarkt


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah